Retas Labs : Solusi Belajar Cybersecurity Baik Secara Teori Maupun Praktikal
Retas.io merupakan perusahaan yang berfokus pada bidang Cybersecurity dan mengusung sebuah tagline yakni Building World Class Cybersecurity Ecosystem. Di Indonesia, banyak sekali masyarakat yang memiliki cita-cita untuk menjadi seorang praktisi di bidang Cybersecurity. Namun, saat ini terdapat beberapa kendala yang menghambat mereka untuk dapat melangkah lebih jauh yakni seperti masalah bahasa serta biaya. Minimnya platform belajar cybersecurity di Indonesia yang terjangkau dan menggunakan bahasa Indonesia, membuat masyarakat harus mencari referensi juga ke berabgai platform di luar negeri.
Maka dari itu, Retas.io bertekad untuk menciptakan sebuah platform yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Indonesia untuk mempelajari Cybersecurity tanpa terkendala bahasa maupun biaya dan akhirnya pada bulan Mei 2020, Retas.io meluncurkan sebuah platform bernama Retas Labs.
Dalam Retas Labs sendiri terdapat beberapa menu yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat Indonesia seperti Kampus Retas serta Retas Play R Ground. Kampus Retas merupakan menu yang kami sediakan untuk belajar Cybersecurity secara teori dan semi praktikal. Materi yang disajikan cukup beragam mulai materi dasar hingga tingkat lanjut. Berikutnya ialah Retas Play R Ground yag meruapakan sarana belajar secara praktikan untuk menemukan celah pada suatu sistem. Didalamnya, tersedia berbagai Virtual Machine dengan level kesusahan yang berbeda-beda.
Harapan dari Retas.io ialah dengan semakin banyaknya masyarakat Indonesia untuk belajar Cybersecurity, maka akan semakin banyak bermunculan calon praktisi di bidang tersebut yang kedepannya dapat menjaga keamanan siber untuk negara Indonesia tercinta.
0 Comments