Penetration Testing : Solusi Pengecekan Celah Keamanan Perusahaan

Penetration Testing : Solusi Pengecekan Celah Keamanan Perusahaan

Penetration testing ( pentest ) merupakan sebuah akti?tas yang bertujuan untuk mengetahui celah keamanan sistem digital sebuah website/aplikasi yang dapat dimasuki oleh pihak lain untuk dimanfaatkan tanpa sepengetahuan perusahaan. Di kota besar seperti Jakarta, Makassar, Medan, Surabaya, Jogja, sudah banyak sekali perusahaan yang telah menggunakan jasa penetration testing untuk sistem mereka. Pentest sangatlah penting bagi perusahaan yang memiliki banyak data terkait pelanggannya karena dengan dilakukan pentest, tentu kita dapat mengukur seberapa besar celah yang dapat ditembus.

Ibarat dalam dunia kesehatan, penetration testing dapat menjadi sebuah alat cek kesehatan. Setelah dilakukan pengecekan kesehatan, tentu kita akan mengetahui kondisi atau penyakit apa yang sedang dialami. Pengecekan kesehatan, tidak dapat dilakukan oleh sembarang orang. Karena, dalam kondisi tersebut data yang didapatkan merupakan data yang rahasia dan hanya bisa dibaca oleh orang yang berkompeten di bidangnya.

Sama halnya dengan Penetration Testing. Pentest dilakukan untuk menilai seberapa besar celah keamanan pada sebuah perusahaan. Penetration testing pun tidak dapat dilakukan oleh sembarang orang. Minimal orang yang melakukan penetration testing harus memahami metode pengecekannya serta memiliki pengalaman baik secara akademik maupun praktik. Dengan diadakannya penetration testing pula, maka tim IT internal perusahaan tersebut dapat segera mengetahui celah yang ada dan melakukan perbaikan sistem.

Manfaat yang dapat dirasakan apabila melakukan Penetration testing antara lain :

- Perusahaan dapat mengetahui seberapa aman sistem digital yang sudah dibangun

- Menjadi salah satu akti?tas untuk pemenuhan serti?kasi ISO

- Menjadi alat pertimbangan yang tepat dalam trial and error sebuah aplikasi/platform yang akan diluncurkan

Dengan semakin berkembangnya industri 4.0, seharusnya kita harus lebih waspada dan menjaga aset yang telah kita miliki.
Share this Post:
Baca Juga:

0 Comments

Leave a Comment

(optional)
(optional)